Pelatihan Bloging FIK


pengenalan bloging

Sebelum masuk pada tahap pembuatan blog, sebagai postingan awal kami ingin menyampaikan mengenai pengenalan blog yang meliputi: Pengertian blog, jenis-jenis blog, platform blog, manfaat blog dan potensi penghasilan yang bisa diperoleh dari aktifitas ngeblog.  Mari kita bahas satu persatu.

Cara Buat Blog – Apa itu Blog?

Blog pada dasarnya adalah seperti buku catatan yang berisi hal-hal yang penting dan bermanfaat. Blog atau Web log merupakan kumpulan artikel yang ditulis seseorang yang kemudian dishare atau dionlinekan (publish) sehingga dapat dibaca oleh siapapun dan di manapun selama masih terkoneksi dengan internet.

Artikel atau content blog dapat berupa gabungan antara text, gambar, video dan link serta media lainnya yang terhubung dan saling terkait membentuk satu kesatuan menjadi content yang berkualitas. Interaksi antara admin dan pembaca blog dalam komentar merupakan ciri khas blog pada umumnya.

Seseorang dapat memiliki lebih dari satu blog atau sebanyak-banyaknya blog yang berisi content yang disukainya atau hobinya atau berdasarkan kata kunci (keywords) yang banyak pencarinya di mesin pencari.

Cara Buat Blog – Jenis-Jenis Blog

Berikut adalah jenis blog yang dikelompokan berdasarkan content blog diantaranya adalah:
– Blog Umum (General)
Merupakan blog umum yang berisi content dengan berbagai macam tema. Bisa dikatakan blog ini adalah blog campursari atau blog oplosan, he…he…’:-). Biar oplosan yang penting contentnya berkualitas dan bukan sekedar hasil copy paste ya…
– Blog Khusus (Tema tertentu)
Blog ini biasanya berisi atau membahas hanya satu tema, content fokus pada kata kunci tertentu. Blog ini sering disebut niche blog.

Cara Buat Blog – Platform Blog

Sebuah platform blogging adalah perangkat lunak atau layanan yang mengubah situs biasa menjadi blog. Sebuah platform blog adalah bentuk spesifik dari sistem manajemen konten.

Selain halaman, blog juga memiliki posting. Postingan dibuat dalam cara yang sama seperti halaman, tetapi berbeda saat diterbitkan. Dalam memposting artikel biasanya disertai kategori dan tag khusus untuk membantu pembaca menemukan konten baru.

Faktor kunci dalam platform blogging meliputi:
– Halaman / Tulisan
– Kategori / Tags
– Manajemen Posting
Search Engine Optimized (SEO)

Banyak platform blogging menawarkan pilihan gratis dan berbayar. Contoh platform blogging diantarnya adalah Blogspot.com, WordPress.com, Blogdetik.com dll. Pada cara buat blog ini, kita akan menggunakan platform blog dari blogspot.com/blogger.com

Cara Buat Blog – Manfaat Blog

Aktifitas blog akan memberikan manfaat baik bagi pembuat blog maupun pengguna atau pembaca blog. Berikut adalah manfaat blog:
– Berbagi artikel yang bermanfaat
– Menumbuhkan kemampuan untuk menulis
– Mencerahkan atau memberikan jalan keluar dengan berbagi ilmu
– Dapat menghasilkan uang
– Sebagai bisnis utama yang menjanjikan
– Mengurangi pengangguran
– Dengan niat yang benar bisa menjadi amal ibadah

Cara Buat Blog – Potensi Penghasilan

Membuat blog dapat dijadikan sebagai investasi yang dapat memberikan pasif income. Penghasilan yang diperoleh tentunya tergantung atau berbanding lurus dari usaha atau ikhtiar yang dilakukan. Semakin baik blog dengan content yang berkualitas, maka akan banyak pengunjung blog dan tentunya meningkatkan penghasilan blog (tentunya jika blog sudah didaftarkan pada program yang dapat menghasilkan uang seperti adsense, chitika infolikns dll).

Jika kita memiliki 100 blog dengan penghasilan tiap blog $1 perhari, maka kita akan menghasilkan $100 per hari atau $3000 per bulan (Rp 30.000.000). Wow, cukup menjanjikan dan lebih dari cukup bukan?

Demikianlah artikel tentang pengenalan cara buat blog semoga bermanfaat dan menjadi awal yang baik serta sebagai penyemangat untuk membuat blog yang berkualitas. Salam ngeblog dari kami.

Jika Anda belum memiliki atau membuat akun google silahkan baca panduan cara membuat akun google, jika Anda sudah memiliki akun gogole silahkan baca panduan cara buat blog di blogspot.


Leave a Reply